KELAS IBU HAMIL DESA KADUR KECAMATAN KADUR KABUPATEN PAMEKASAN

Header Menu

KELAS IBU HAMIL DESA KADUR KECAMATAN KADUR KABUPATEN PAMEKASAN

Kamis, 30 September 2021

   

     Kelas Ibu Hamil merupakan sarana untuk belajar bersama tentang kesehatan bagi ibu hamil, dalam bentuk tatap muka dalam kelompok yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu-ibu mengenai kehamilan, perawatan kehamilan, persalinan, perawatan nifas, perawatan bayi baru lahir.

     Tujuan kelas ibu hamil adalah meningkatkan pengetahuan, merubah sikap dan perilaku ibu agar memahami tentang kehamilan, perubahan tubuh dan keluhan selama kehamilan, perawatan kehamilan, persalinan, persalinan, perawatan nifas, KB pasca persalinan, perawatan bayi baru lahir, mitos / kepercayaan / adat istiadat setempat, penyakit menular seksual dan akte kelahiran. 

    
    Dalam kelas ibu hamil di Desa Kadur dihadiri sebanyak 10 Orang dan sebagai Pemateri adalah Bidan Desa Kadur Yakni Ibu Maitiyah dan Iqomatil Aini, Pemateri Menyapaikan Kepada peserta agar memperhatikan kandungan sejak dini dan menjaga pola hidup sehat, dan juga pemateri menyampaikan kepada peserta kelas ibu hamil untuk mengecek kandungan ke bidan setempat dengan cara USG agar bisa mengetahui perkembangan janin di dalam perut ibunya.